Kapolres Sergai Melakukan Kunjungan Ke SMAN 1 Perbaungan




Sergai,(SHR)Kapolres Sergai melakukan kunjungan ke SMAN 1 Perbaungan, Rabu, 23 Nopember 2022,Pukul 10.00 wib s/d selesai, SMAN 1 Perbaungan, Kelurahan Batang Terap Kec.Perbaungan Kab.Sergai.


Adapun Rangkian giat Sekira pukul 10.00 wib Kapolres Sergai didampingi Kasat Binmas tiba di SMAN 1 Perbaungan yg disambut oleh Kepala Sekolah, Kacabdisdiknas UPT Sei Rampah, Kapolsek Perbaungan dan Danramil Perbaungan.

Selanjutnya Kapolres Sergai menyampaikan perkenalan diri, dan profil serta memberikan pencerahan dan motivasi kepada siswa kelas X, XI, dan XII SMAN 1 Perbaungan.

Adapun pencerahan dan motivasi yg disampaikan yaitu Tujuan kedatangan dlm rangka silaturahmi Polres Sergai untuk mendekatkan diri dengan pelajar karena byk sisi2 humanisme Polri yg blm diketahui.

Kita tidak tahu kita akan jadi apa kedepannya namun kita harus mempersiapkan diri kita utk menjadi apa saja, persiapkan diri, skill, knowledge dan attitude serta kuasai ilmu dasar hidup, bahasa, matematika dan sains.

Kasus cabul dan persetubuhan anak dibawah umur dengan korban dan pelaku adalah anak dibawah umur tinggi di wilkum Polres Sergai, kami menghimbau agar menghindari pergaulan bebas dan sebagai penerus bangsa harus bisa menjaga diri dgn baik dan harus lebih bagus dan lbh baik dari generasi sebelumnya.

 Hindari, jauhi dan jangan coba2 menggunakan Narkoba karena Narkoba merusak generasi bangsa dan jika ada tertangkap maka tdk hanya anda, keluarga jg ikut susah.

Pada Saat ini Polisi tdk ada melakukan penilangan secara manual selain dengan tilang elektronik/ ETLE/ Mobile ETLE jadi kami meminta agar kita semua semakin dewasa,  gunakan helm standar, utk antisipasi kecelakaan, jgn sampai impian generasi muda hancur/ hilang gara2 kecelakaan, kita harus patuh dan tertib karena adanya aturan yg mengatur dan bukan karena ada Polisi, karena peraturan adalah cerminan diri dari Negara.

Kami akan lakukan tes urine secara mendadak kpd pelajar di sekolah ini

Sebagai pelajar, jgn berhenti belajar, manfaatkan waktu yg ada dgn belajar, membaca buku2  sebanyak2nya, harus kuat dan tdk boleh gampang menyerah dan harus ttp serius belajar.

Dalam sesi tanya jawab, ada 3 (Tiga) orang perwakilan pelajar yg mengajukan pertanyaan yaitu :  Bagaimana upaya Polri utk meningkatkan kualitas SDM, Angka pengguna Narkoba tinggi dan kesadaran warga rendah, apa yg dpt kami lakukan utk menurunkan tingkat penggunaan narkoba.

Bagaimana cara kami jika mendapati ada anggota Lalu lintas yg msh melakukan pungli.

Mendapat pertanyaan tsb, Kapolres mengapreasiasi atas pertanyaan yg diberikan karena pertanyaan tsb berasal dari pelajar yg benar2 belajar,  selanjutnya Kapolres menjelaskan sbb : Pada Saat ini banyak masalah menyangkut Polri yg dilakukan oleh oknum, dan utk mengantisipasi hal tsb terjadi lagi, Polri telah melakukan reformasi disegala bidang baik secara kultur, struktur dan substansi,  memberikan bimbingan rohani kepada personil Polri dgn didampingi oleh tokoh agama/ rohaniawan serta memberikan pelatihan2 guna meningkatkan kemampuan anggota Polri dlm pelaksanaan tugas.

 Tingkat peredaran narkoba di sergai mmg tinggi, peran pelajar adalah menjadi sarana sosial kontrol/ tool of social enginering/ agen perubahan sosial dgn cara menegur, ingatkan/ nasehati rekan2nya.

Terkait jika msh ada anggota Polri yg msh lakukan Pungli, silahkan laporkan kepada saya secara lgsg melalui nomor pengaduan yg saya berikan agar saya berikan tindakan kepada oknum tersebut.

Sebagai penutup Kapolres meminta kepada Kasek SMAN 1 Perbaungan agar kembali mengaktifkan kembali Saka Bhayangkara guna menumbuhkan jika kepemimpinan sejak dini kepada para pelajar.

Selanjutnya dilanjutkan dengan giat foto bersama.

Hadir dalam giat  Kapolres Sergai, *AKBP Dr.Ali Machfud, SIK, MIK, Kapolsek Perbaungan, *AKP M. Pandiangan, SH, Danramil 07/ Perbaungan, *KAPTEN Kav. Ishak Iskandar, Kasat Binmas, *IPTU R. Panjaitan, SH* beserta anggota Sat Binmas, Wakapolsek Perbaungan, *IPTU FSM. Manik, Kacabdisdik UPT Sei Rampah, *Dr.Mhd. Syafii, S.Pd, M.Pd, Ka SMAN 1 Perbaungan, *Riadi, S.Pd, MAP*,Guru dan siswa/i SMAN 1 Perbaungan.

Sekira pukul 11.30 wib, Kapolres meninggalkan lokasi, situasi dlm keadaan aman kondusif.(ceria)


Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.