Kapolres Dairi Pimpin Apel Pagi di Polsek Sumbul Berikan Instruksi kepada Bhabinkamtibmas Polsek agar mendata masyarakat Desa binaannya yg belum di Vaksinasi

 



Sumbul, Dairi(SHR)Kapolres Dairi Akbp Wahyudi Rahman, SH, SIK, MM rabu pagi 16/03 memimpin pelaksanaan apel pagi di Polsek Sumbul Jl.sm raja sumbul kec. Sumbul Kab. Dairi


Dalam kesempatan ini, Kapolres Wahyudi Memberikan Instruksi kepada Bhabinkamtibmas Polsek Sumbul agar mendata masyarakat desa binaannya yang belum melaksanakan Vaksinasi, untuk menggapai target Vaksinasi dalam mewujudkan Herd Immunity bagi masyarakat Kec. Sumbul


Akbp Wahyudi yang didampingi Kapolsek Sumbul Akp Asian Parhusip menekankan kepada seluruh personil Polsek Sumbul agar menghindari perbuatan pelanggaran sekecil apapun yang tercela atau yang mencoreng nama baik Institusi Polri.

laksanakan tugas pokok sesuai tupoksi, bilamana ada kendala dalam pelaksanaan  tugas agar menyampaikan keluhannya secara berjenjang kepada pimpinan.


diakhir arahannya, Kapolres Wahyudi  meminta kepada seluruh personil polsek Sumbul untuk meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat demi terciptanya rasa simpati dan kepuasan masyarakat terhadap kinerja Kepolsian khususnya Polres Dairi.

( Ceria )

Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.