Ketua TP-PKK Tanjungbalai Bagikan Makan Siang Gratis Kepada Buruh/Karyawan Gudang Ikan dan Tukang Becak


T.BALAI (SHR)
Ketua Tim Penggerak PKK Kota Tanjungbalai, Hj Sri Silvisa Novita M Syahrial akrab disapa Bu Vita, Jumat (3/4/2020) kemarin membagi-bagikan paket makan gratis kepada para buruh/karyawan gudang ikan, tukang becak dan masyarakat yang sehari hari menjalankan aktivitasnya komplek gudang ikan yang berlokasi di Kelurahan Pematang Pasir, Kecamatan Teluk Nibung, Tanjungbalai

Ucapan terima kasih dan rasa syukur disampaikan oleh para buruh/karyawan serta abang becak saat menerima bingkisan dari Bu Vita dan rombongan. "Kami sangat bersyukur dengan pembagian bingkisan makan gratis yang dilakukan oleh Ketua TP - PKK Kota Tanjungbalai sehingga dapat meringankan beban masyarakat akibat wabah Covid 19, semoga Bu Vita dan rombongan dimudahkan rezekinya dan diberi kesehatan agar kegiatan Jumat Berbagi ini dapat terus dilaksanakan"

Menurut Ketua TP-PKK Tanjungbalai, Hj Sri Silvisa Novita M Syahrial langkah ini dilakukan, sebagai bentuk kepedulian sosial dengan sesama ditengah pandemi Corona dan pastinya saudara saudara kita ini semua sedang kesulitan dalam mencari nafkah.

Kegiatan TP - PKK Jumat Berbagi ini selalu dilakukan, apalagi saat ini ditengah pandemi corona, TP-PKK Kota Tanjungbalai langsung merespon dengan melaksanakan kegiatan Jumat Berbagi ini untuk meringankan beban masyarakat Jalan Yos Sudarso Kelurahan Pematang Pasir di sekitar Gudang Abu Darso dan Gudang ABDS. Kepada para pedagang ikan dipinggir jalan, tukang becak yang sedang melintas, pekerja/buruh, nelayan dan buruh/karyawan yang berada di gudang kami bagikan bingkisan makan siang gratis, ada sekitar 450 paket yang disediakan oleh TP-PKK Tanjungbalai, Ujar Bu Vita 

Makanan gratis yang dibagikan ini merupakan bentuk kepedulian PKK Kota Tanjungbalai melalui Kegiatan PKK Tanjungbalai Berbagi Makanan Gratis, Pungkas Bu Vita.(Arsito).
Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.