Satlantas Polrestabes Medan Terapkan Setiap Pengunjung Mencuci Tangan



Medan,(SHR) Dalam rangka mencegah penyebaran virus Covid-19, Satuan Lalulintas Polrestabes Medan terapkan peraturan untuk setiap pengunjung harus hidup sehat dan mencuci tangan yang telah disediakan di pintu masuk Satpas Jalan Adinegoro Medan.



"Kemudian kita  sudah terapkan untuk menjaga hal-hal yang tidak diinginkan bersama," demikian ujar Kasat Lantas Polrestabes Medan, Kompol HM Reza Chairul AS kepada wartawan, Selasa (17/03/2020).

 Dimana pembersih tangan di wastafel sudah disediakan dan disiapkan. "Sehingga pemohon dan warga yang mempunyai kepentingan di Kantor Satuan Lalulintas Polrestabes Medan semakin nyaman berkomunikasi kepada petugas Satuan Lalulintas," harapnya.

Begitu juga kepada petugas memberikan pelayanan prima kepada pemohon yang ada di Satuan Lalulintas Polrestabes Medan. "Sehingga terciptanya kenyamanan bagi personil dan pemohon SIM di Satpas Satlantas Polrestabes Medan.(ceria)
Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.