Kakanwil Kemenag Sumut : Selfie foto Merusak Ibadah Haji


Medan,SHR Kakanwil Kemenag Sumut H Ahmad Qosbi Nasution mengingatkan seluruh Jamaah Calon haji (Calhaj ) Sumut, baik yang berada di tanah suci Makkah, dan yang akan berangkat ke tanah suci, jangan merusak ibadah haji yang sedang mereka laksanakan saat ini,hanya karena berfoto-foto ria.
.
Dia mengatakan hendaknya Jamaah Calhaj keloter 21 yang diberangkatkannya ke tanah suci Makkah dari aula utama Asrama Haji Madiinatul Hujjah menuju Bandara Kuala Namu, Selasa malam /(5/6) jangan meniru kelakuan para Jamaah yang tempat dimarahi Imam besar Masjid Nawawi.

Qosbi mengingatkan para Jamaah Calhaj yang terdiri dari Kota Medan, Sidempuan dan Mandailing Natal sebanyak 360 orang ini, bisa memanfaatkan kesempatan berhaji dengan sesempurna mungkin,agar bisa memperoleh gelar haji mabrur dan mabruroh dari Allah

Diingatkan pra Jamaah yang diberangkatkannya ini sangat Sumut untuk bisa berhaji kedua kali maupun tiga,karena masa tunggunya sangat lama, bisa mencapai 34 tahun lagi

Karena masa tunggu untuk kedua kali itu sangat lama, dia berpesan agar para benar benar mengerjakan ibadah haji ini sesuai dengan apa yang dipelajari pada saat masuk haji

Qosbi yang sudah berulangkali berhaji ini mengingatkan sah tidaknya haji ini berawal dari wukuf di Padang Arafah

Nanti,katanya ketika sudah disampai di Padang Arafah, hendaknya jangan lagi banyak berbicara satu sama lain Fokuslah beribadah, berzikir.baca Quran, banyak banyak berdoa dan minta ampun kepada Allah atas semua kesalahan dan dosa yang pernah kita perbuat selama ini

Berkaitan dengan berfoto. ria atau selfie foto menurut ya wajar saja untuk kenang kenangan, tapi jangan keterlaluan, apa lagi di dalam masjid saat melaksanakan sholat

Turut mengantar dan memberangkatkan para Jamaah ini  Bupati Kota Sidempuan,Letnan Dalimunthe dan wakil Bupati Madina, Atika Azmi Utami Nasution . (zainal)
Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.