Pengurus Dan Pengawas Koperasi Nias Utara Ikuti Pelatihan Standar Akuntansi Dan Pelaporan Keuangan

 



Nias Utara (SHR)  Pemerintah Kabupaten Nias Utara laksanakan Pelatihan Standar Akuntansi dan Pelaporan Keuangan bagi pengurus dan pengawas koperasi TA. 2023 yang di gelar TC Osseda Jl. Gowe Zalawa Desa Fadoro Fulolo. Rabu, 10 Mei 2023.

Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Koperasi Usaha Kecil Menengah Agusman Zebua, M.Pd  dalam laporannya menyampaikan bahwa. Pelaksanaan pelatihan ini akan dilaksanakan selama 3 (tiga) hari dari tanggal 10  s/d 12 Mei 2023.

Sebagai peserta yang mengikuti pelatihan standar berjumlah 50 Orang yang terdiri dari para pengurus koperasi yang ada Saat ini yang sudah terdaftar di Kabupaten Nias Utara sejumlah 65 koperasi.Namun yang aktif hanya 24 koperasi dan yang telah memiliki sertifikat nomor induk koperasi hanya 23 koperasi.

Agusman Zebua,kadis Perindagkop Nias Utara menyampaikan bahwa Inilah salah satu tugas dari Dinas Koperasi untuk memberdayakan dan membimbing koperasi-koperasi yang ada di Kabupaten Nias Utara agar koperasi yang tidak aktif dapat aktif melaksanakan RAPB-nya setiap tahun.

Pelatihan ini di buka secara resmi oleh Wakil Bupati Nias Utara Yusman Zega, A.Pi., M.Si sekaligus menyampaikan arahan dan Bimbingan menyampaikan bahwa.Pelatihan ini sangat penting untuk diikuti oleh  para pengurus koperasi dalam standar akuntansi untuk menyusun pelaporan keuangannya.

Dengan tujuan utama adalah supaya terdapat keseragaman dalam membuat pelaporan keuangan setiap tahunnya, sehingga terinci mudah untuk dibaca  perkembangan keuangan di setiap koperasi,kemudian dapat dipertanggungjawabkan. 

Wakil Bupati Nias Utara mengakhiri bimbingannya pada saat itu, menyampaikan bahwa atas nama pemerintah daerah Nias Utara.Mengharapkan kepada seluruh peserta supaya mengikuti pelatihan ini selama tiga hari demi mengembangkan koperasi di wilayah kabupaten Nias Utara .

Pelatihan ini dihadiri oleh Narasumber, ASN dan THL Dinas Ketenagakerjaan dan Koperasi Usaha Kecil Menengah Kabupaten Nias Utara, dan Peserta Pelatihan.(Tim)

Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.