Lapas Kelas III Pangururan Kemenkumham Sumut Sigap Memberikan Pertolongan Medis Melalui Besaling




Samosir, (SHR)Lapas Kelas III Pangururan Kemenkumham Sumut Sigap Memberikan Pertolongan Medis Melalui Besaling, Pada Hari Rabu,16 Februari,2022.

Hari ini melalui Bidan Sayang Keliling (Bisaling) Klinik Pratama Lapas Kelas III Pangururan Bidan Linde Marbun sigap dan tanggap memberikan pertolongan medis terhadap warga binaan yang tiba-tiba mengalami penyakit lama yang kambuh

Tak bisa dipungkiri memang, diatara warga binaan sendiri sebelum masuk kedalam Lembaga Pemasyarakatan banyak yang telah mengidap penyakit bawaan, bahkan dengan tingkat yang cukup parah sekaligus ini merupakan salah satu tantangan besar Petugas kesehatan didalam Lapas. Namun setelah masuk kedalam Lembaga Pemasyarakatan, Kesehatan mereka adalah tanggungjawab Lapas. Maka dari itu tanpa kenal lelah, setiap harinya pemeriksaan kesehatan rutin  dilaksanakan di Lapas Kelas III Pangururan Kanwil Kemenkumham Sumut guna menjamin warga binaan mendapatkan layanana kesehatan yang baik.


Lapas Kelas III Pangururan tetap berkomitmen memberikan pelayanan yang terbaik bagi seluruh warga binaan dengan beberapa Program unggulan dibidang Kesehatan yakni Dokter Sayang Keliling (Dosaling), Bidan Sayang Keliling (Bisaling), dan Perawat Sayang Keliling (Pesaling).(ceria)



Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.