Camat Pinggir Buka Poradeskel Jilid II Tahun 2025



Pinggir // SHR // Badan Kerja Sama Antar Desa (BKAD) Kecamatan Pinggir melaksanakan kegiatan Pekan Olahraga Desa dan Kelurahan (Poradeskel) Jilid II Tahun 2025 di Lapangan Bola Kaki Desa Balai Pungut Kecamatan Pinggir Kabupaten Bengkalis, Rabu (04/12/2025).

Kegiatan ini menjadi penanda dimulainya kompetisi olahraga tingkat desa dan kelurahan dibuka oleh Bupati Bengkalis Kasmarni diwakili  Camat Pinggir Zama Rico Dakanahay dengan tujuan untuk membina pemuda, serta mempererat kebersamaan antarwilayah di Kecamatan Pinggir.

Ketua Panitia Poradeskel Jilid II Slamet Rahayu menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi atas dukungan berbagai pihak sehingga kegiatan ini dapat terlaksana, meski waktu persiapan sangat terbatas.
Poradeskel Jilid II Tahun ini  mempertandingkan dua cabang olahraga, yaitu sepak bola serta bola voli putra dan putri yang diikuti delapan desa dan dua kelurahan di Kecamatan Pinggir yang akan
berlangsung selama satu bulan, disesuaikan dengan agenda akhir tahun desa dan kecamatan. 

" Ini kegiatan kolaborasi luar biasa antara desa, kelurahan dan kecamatan. Meski anggaran terbatas, Desa Balai Pungut tetap siap menjadi tuan rumah dengan harapan, agar bisa mampu menjadi ruang positif bagi generasi muda, serta terhindar dari kegiatqn negatif seperti penyalahgunaan narkoba," terang Slamet Rahayu



Pj Kepala Desa Balai Pungut Aisyah, S.Pd, SD., turut mengapresiasi kepercayaan yang diberikan kepada Desa Balai Pungut sebagai tuan rumah penyelenggaraan Poradeskel Jilid II pada tahun 2025 ini.

" Kompetisi ini bukan menjadi ajang permusuhan dan bukan  untk berselisih  tetapi tempat menyalurkan bakatJunjung sportivitas dan jaga nama baik desa masing-masing," tegas Pj Kades Balai Pungut Aisyah, S.Pd, SD.

Pj Kades Aisyah juga menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Bupati Bengkalis Kasmarni dan Wakil Bupati Bagus Santoso atas dukungan Program Bermasa Bengkalis Tahun 2025, yang memungkinkan pembinaan pemuda terlaksana secara konsisten.

"Turnamen ini diharapkan dapat menjadi agenda tahunan yang lebih besar dan berdampak pada peningkatan minat serta bakat pemuda Kecamatan Pinggir," Harapnya

Sementara itu, Bupati Bengkalis Kasmarni melalui Camat Pinggir Zama Rico Dakanahay menyampaikan ucapan permohonan maaf, karena Bupati Bengkalis Kasmarni tidak dapat hadir langsung untuk membuka kegiatan.

"Meski terjadi pemangkasan anggaran dari pusat, program pembinaan pemuda harus tetap berjalan. Kegiatan seperti ini memberikan banyak manfaat. Tidak hanya bagi pemuda, tetapi juga mendorong perputaran ekonomi. UMKM terlihat aktif memanfaatkan momentum ini," jelas Camat Pinggir Zama Rico Dakanahay.


Rangkaian kegiatan pembukaan poradeskel jilid II tersebut, dihadiri seluruh elemen masyarakat, mulai dari Perwakilan Kapolsek Pinggir, Perwakilan Danramil 03 Mandau, PJ Kades dan lurah se-Kecamatan Pinggir, Persatuan BPD Kecamatan Pinggir, Ketua TP-PKK se-Kecamatan Pinggir, Perangkat Desa, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Tokoh Wanita, Tokoh Masyarakat, dan Tamu Undangan.( Tambunan )

Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.