Langkat (SHR) :Pengurus Organisasi Siswa Intra Madrasah (Osim) MAN 2 Langkat melakukan penggalangan dana untuk disalurkan bagi warga masyarakat Palestina,Jum’at (7/2) di MAN 2 Langkat.
Kegiatan yang dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan yasiin bersama tersebut, juga diikuti oleh para guru dengan turut memberikan donasi mereka.
Dalam keterangannya , Pembina Osim MAN 2 langkat, Muhammad Zuhral mengatakan bahwa, "kegiatan ersebut merupakan program insidentil yang dilakukan oleh pengurus Osim MAN 2 Langkat. “ ujarnya.
Program penggalangan dana untuk bantuan kemanusian merupakan program Osim yang dilaksanakan secara insidentil sesuai dengan kebutuhan dan kejadian yang ada.
“ Paska pernyataan gencatan senjata yang terjadi di Palestina, kita menyampaikan syukur serta berusaha untuk memberikan sebagian kecil rezeki kita untuk mereka di Palestina. Kegiatan ini juga terkait dengan kunjungan dari perwakilan Yayasan Sahabat Ummat Humanity yang turut membawa salah seorang Syeikh dari Palestina. Walaupun jumlah yang kita berikan tidak besar, namun kegiatan ini merupakan bentuk rasa empati sekaligus mengajarkan dan menanamkan rasa kepedulian serta kemauan bagi siswa kita untuk membantu sesama kemanusiaan”
“Alhamdulillah hasil penggalangan dana yang akan kita serahkan kepada warga Palestina melalui yayasan sahabat Ummat Humanity berjumlah sebesar Rp. 7.000.000. Kita berharap dan berdoa semoga sumbangan kita ini dapat mengurangi derita yang dialami oleh saudara kita di Palestina,” jelasnya.
Donasi diserahkan langsung oleh Pembina Osim MAN 2 Langkat kepada Seikh Mahmud Assofani, disaksikan oleh Pimpinan MAN 2 Langkat, Lenna R. Pohan. Seikh Mahmud Assofani adalah salah seorang warga Palestina yang juga merupakan seorang Imam dan dai di kota Gaza yang berada di Indonesia guna menyuarakan penderitaan warga Palestina.
Dalam sambutannya, Lenna berharap agar bantuan dari MAN 2 Langkat tersebut dapat memberikan manfaat bagi warga Palestina. Beliau juga mengajak seluruh warga MAN 2 Langkat untuk mendoakan agar warga Palestina mendapatkan kembali kemerdekaan dan kedamaian mereka.(Suhendra)
0 komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.