Pjs. Bupati Pakpak Bharat Untuk ke dua kalinya meninjau pekerjaan pengolahan lahan untuk Kawasan Pertanian Terpadu di desa Silimakuta,


PakpakBharat,(SHR) Pjs. Bupati  Pakpak Bharat Dr.Naslindo Sirait untuk ke dua kalinya meninjau pekerjaan pengolahan lahan untuk Kawasan  Pertanian Terpadu (KPT) di desa Silimakuta, Pakpak Bharat bersama Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Camat dan Kepala Desa Silimakuta (Kamis 31/10/2024).


Naslindo ingin memastikan bahwa pembersihan lahan dengan traktor sudah mulai dikerjakan. Di lokasi Naslindo melihat lahan sudah mulai ditraktor dan akses menuju lokasi sudah di bersihkan oleh masyarakat bekerjasama dengan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Pakpak Bharat.


Naslindo berpesan agar terus dikerjakan.
Target kita 5 hektar bisa kita buka agar penanaman cabai bisa kita kejar di November pas musim hujan ini, pesan dia.

Disela - sela monitoring ini Kepala Desa menyuguhkan makanan Peleng kepada Pjs. Bupati dengan rombongan di lokasi bersama masyarakat, sembari berdiskusi pengembangan desa dan pertanian di desa Silimakuta.(Tim)
Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.