Polres Dairi Laksanakan Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW Di Masjid Husnul Khotimah

 



Dairi,(SHR)Polres Dairi Peringati Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1444/2023 M, Senin 20-02-2023 pagi hari di Mesjid Husnul Khotimah Polres Dairi.

Peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1444/2023 M mengambil Thema "Semangat Isra Miraj Menguatkan Ke Imanan, Ketaqwaan, dan Solidaritas Guna Mewujudkan Polri Presisi".

Isra Miraj  tersebut dimulai dengan  pembacaan ayat suci alquran oleh, Briptu Yusup Rianto dan pembacaan Saritilawah  Oleh Brigadir Ayu Lestari hingga dilanjutkan dengan arahan dan sambutan, Kapolres Dairi AKBP Wahyudi Rahman, SH, S.I.K, MM , lalu dilanjutkan dengan ceramah agama oleh, Ustadz Muhammad Aidil Hanafi.

Kapolres Dairi AKBP Wahyudi Rahman, SH, S.I.K,MM  mengatakan bahwa mengapa kita memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW ini adalah salah satu acuan dan pedoman kita, dengan adanya Isra' Mi'raj tersebut berharap agar Momentum Isra mi'raj ini di jadikan untuk meningkatkan ketakwaan dan keimanan terhadap Allah SWT dan meningkatkan kedisiplinan sebagai anggota Polri dalam melaksanakan tugas. Ujarnya.

"Semoga dengan adanya Isra Miraj ini ada hikmah yang kita petik dalam kehidupan kita sehari-hari mulai dari lingkungan keluarga kita, lingkungan kerja kita sampai di pergaulan kita sehari-hari". Terang Wahyudi.

Dalam Pelaksanaan Peringatan Isra Miraj tersebut Ustadz Muhammad Aidil Hanafi membawakan bimbingan / ceramah siraman rohani tentang kebesaran dan Kekuasaan Allah SWT serta perjalanan Isra Nabi Besar Muhammad Saw.

Hadir dalam kegiatan Isra Miraj tersebut Para Kasatfung Polres Dairi yang beragama Islam, Para Kapolsek Jajaran Polres Dairi yang beragama Islam, Para Perwira Polres Dairi yang beragama Islam, Personil Gabungan Bag, Sat Fung dan Staf Polres Dairi yang beragama Islam, Personil Polsek Jajaran Polres Dairi yang beragama Islam dan Personil ASN Polres Dairi yang beragama Islam serta PC Bhayangkari Polres Dairi yang beragama Islam.(ceria)

Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.