Porkopimda Kota Tanjungbalai laksanakan Carnaval

T.Balai,swarahatirakyat.com

Peserta pawai karnaval perayaan Dirgahayu HUT Republik Indonesia ke-77 tahun 2022 di Kota Tanjungbalai dilepas oleh Pelaksana tugas (Plt) Walikota Tanjungbalai H Waris Tholib, di depan Rumah Dinas Walikota setempat, Rabu (17/8).
 
Sebelumnya, Plt Walikota bersama Forkopimda juga turut berpartisipasi dalam kegiatan pawai dengan berjalan kaki dari Lapangan Sultan Abdul Jalil Rahmadsyah selepas pelaksanaan Upacara Penaikan Bendera Peringatan HUT RI ke-77..
 
Dalam kesempatan itu, Plt Walikota Waris selalu memekikkan kata 'Merdeka' kepada setiap peserta pawai saat melewati podium kehormatan.
 
Pawai itu sendiri dimeriahkan dengan aksi marching band dari sekolah SD, SMP dan SMA sederajat se-Tanjungbalai dan aksi Drumband PDBI Tanjungbalai.
 
Selain itu, peserta pawai juga menampilkan kekayaan adat dan budaya khas suku-suku di Tanjungbalai yang ditampilkan melalui tari-tarian, alat musik dan pakaian daerah yang berasal dari etnis asli Sumut maupun dari etnis pendatang.
 
Pawai juga diikuti oleh berbagai personil kesatuan dan dari berbagai elemen masyarakat diantaranya, TNI AD/AL, Polres, PNS, Ormas, OKP dan sekolah-sekolah di Tanjungbalai.(Ry)
Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.