Pelepasan Santri/Santriwati di Hadiri Plt Walikota Tanjungbalai

T.Balai SHR

Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Tanjungbalai H Waris Tholib menghadiri acara pentas seni dan pelepasan siswa/i TK Raudhatul Athfal Al-Barokah, Tanjungbalai, Selasa (21/6/2022).

Acara dipusatkan di halaman sekolah TK Raudhatul Athfal Al-Barokah, jalan Anwar. Idris, Lk IV, Kelurahan Bunga Tanjungbalai, Kecamatan Datuk Bandar Timur, Tanjungbalai.

Dalam sambutannya, Plt Wali Kota Waris Tholib mengatakan atas nama Pemerintah Kota mengucapkan selamat atas terselenggaranya acara pentas seni dan pelepasan siswa siswi TK RA Al-Barokah

Waris pun menyampaikan pesan kepada para siswa siswi yang diwisuda ini merupakan awal untuk melangkah ke jenjang selanjutnya untuk terus belajar, baik dalam pendidikan formal maupun Non Formal. Untuk itu saya berharap apa yang didapat dari para guru diingat dan dijadikan bekal nantinya.

Harapannya, semoga anak anak kami sekalian kelak menjadi generasi yang berakhlak, cerdas secara intelektual dan spiritual. Saya juga meminta peran serta orangtua dalam membekali dan mendampingi anak anak kita ini, karena bimbingan orangtua adalah modal tambahan selain pengajaran dari para guru agar bisa menerima pendidikan yang baik dan menjadi masa depan mereka di kemudian hari, pesan Waris

"Kepada kedua orang tua agar mendidik anak-anaknya dengan penuh cinta dan kasih sayang, hal itu dinilainya akan memberikan efek yang baik bagi anak-anak. Menurut Waris para orang tua harus senantiasa fokus mendidik anak dalam pembentukan karakter yang berbasis etika dan tata krama tanpa mengesampingkan pendidikan formal yang juga perlu diberikan,"tegasnya

Sementara itu, anggota Komisi B DPRD Provinsi Sumut Mahyaruddin Salim Batubara mengucapkan selamat kepada para anak anak kami yang di wisuda pada hari ini. Sebagai anggota DPRD Sumut perwakilan dari tanjungbalai saya terus berupaya untuk memberikan kontribusi dari berbagai hal untuk kemajuan pendidikan di kota tanjungbalai.

Kami tetap mendukung program program Pemerintah Kota. Namun begitu saya juga terus mengawasi aset aset yang ada agar sesuai dengan peruntukannya. "Jika nanti saya tetap menjadi anggota DPRD Sumut Saya akan terus memberikan perhatian khusus pada Kota Kelahiran saya Tanjungbalai. Sebab suara terbanyak yang mendukung saya saat pileg 2019 berasal dari kota Tanjungbalai, ujarnya

Acara yang diisi dengan pentas seni yang menampilkan Tari tarian daerah oleh para Santri/Santriwati. 

Turut hadir dalam acara itu mewakili Kemenag Tanjungbalai, Kasi Pendidikan Madrasah H.Ahmad Zais, Ketua Yayasan Al Barokah, Zainuddin, Kepala Sekolah RA. Al Barokah, Zuhairoh Marpaung, Ustazd dan Ustadzah ( Tenaga Pendidik RA. Al Barokah), Wali Santri dan para santri/santriwati (Ry)

Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.