Tekab Polsek Kutalimbaru Berhasil Meringkus Tujuh Orang Pelaku Narkoba



Kutalimbaru,(SHR) Tekab Polsek Kutalimbaru berhasil meringkus tujuh orang tersangka narkoba dari Jalan Sei Mencirim, Gang Kesehatan, Kecamatan Kutalimbaru, Rabu  (27/05/2020).

Dimana barang bukti yang di  amankan  berupa 8 paket sabu-sabu seberat 6,37 Gram, uang tunai Rp. 3.280.000, 1 timbangan dan 1 pucuk senjata api rakitan jenis pistol dengan 3 butir peluru aktif.

Kanit Reskrim Polsek Kutalimbaru, Iptu Rudy Sitohang pada awak media hari jumat (29/5/2020) menjelaskan bahwa penangkapan tersebut atas laporan warga yang resah karena dilingkungan tempat tinggalnya kerap dijadikan sebagai tempat transaksi narkoba.

Pada saat laporan tersebut langsung Tekab Polsek Kutalimbaru  melakukan penggerebekan di lokasi yang sudah ditentukan. Saat di lokasi tekab Polsek Kutalimbaru yang di komando oleh Kanit Iptu Rudy Sitohang melakukan penggrebekan.

Dari TKP  didapati  6 orang yang sedang memakai narkoba. Adapun identitas para tersangka yakni Sofian (35) warga Dusun 3, Sei Mencirim, Rian Dika (17) warga Pondok, Dusun 2, Sei Mencirim, Berhasil Surbakti (38) warga Dusun 4, Sei Mencirim, Kecamatan Kutalimbaru, kabupaten Deli Serdang, Sukri Hendrawan (38) Warga Jalan Jati, Sei Mencirim, Kecamatan Sunggal, Darlin Surbakti (39) Warga Dusun 2 Serba Jadi, Namorube, Kutalimbaru dan seorang lagi oknum anggota Polri atas nama Dion Ginting (43) warga Dusun Dagang Kumbar, Silebo-lebo.

Kemudian Ke enam tersangka langsung di Interogasi dan salah satu tersangka mengatakan bahwa, sabu-sabu yang mereka konsumsi didapat dari seorang bandar atas nama Bambang Heriadi.

Lanjut,Kita lakukan pengembangan dan akhirnya kita berhasil meringkus bandarnya bernama Bambang Heriadi, dengan barang bukti beberapa paket sabu-sabu dan 1 senjata api rakitan jenis pistol dengan 3 butir peluru. Untuk para tersangka telah kita jebloskan ke sel tahanan, sementara oknum anggota Kepolisian nantinya akan kita serahkan ke Propam Polrestabes Medan.(ceria)
Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.