Sambut Hari Raya Idul Fitri 1442 H, Harian Batak Pos Berbagi Tali Asih Kepada Insan Pers

 



MEDAN - (SHR)Jelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1442 H yang jatuh pada hari Kamis, 13 Mei 2021 mendatang, management Harian Batak Pos memberikan tali asih kepada insan pers di Medan, Selasa (11/05/2021) sore. 


Kegiatan tersebut pun dilaksanakan di Cafe Intermezzo, Jalan Setia Budi, Medan. Mewakili management Harian Batak Pos/www.batakpos.com, Reza Pahlevi menyampaikan maksud dan tujuan dari kegiatan tersebut. 


Menurutnya, kegiatan ini kali pertama dilakukan sebagai bentuk rasa syukur menyambut Hari Raya Idul Fitri 1442 H. Bahkan, sebagai sasarannya yakni insan Pers, pihaknya melaksanakan kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian terhadap para wartawan yang mengemban tugas dalam mencari informasi sehari-hari. 


"Kita sama-sama tahu apa saja yang menjadi tugas dan tanggung jawab wartawan. Namun, ditengah pandemi Covid-19, dampak perekonomian sangat dialami oleh semua pihak, bahkan wartawan. Oleh karena itu, hal ini pun digagas oleh pimpinan kami dan sebagai bentuk kepedulian terhadap wartawan, sehingga kegiatan ini dapat terlaksana," ungkapnya.


Dirinya pun berharap agar bantuan tali asih tersebut dapat bermanfaat. 


"Sedikit amanah dan titipan dari pimpinan kami, agar berkenan rekan-rekan dapat menerimanya. Mohon maaf bilamana ada kekurangan dalam penyambutan kami dan semoga seluruh rekan-rekan wartawan dapat tetap semangat dalam menjalankan tugas dan juga tetap menjadi wartawan yang profesional dalam mengabarkan informasi ke masyarakat sehingga masyarakat yang menerima informasi tersebut dapat teredukasi dan agar informasi yang disampaikan juga bukan sembarang informasi/hoax," terangnya. 


Pantauan wartawan dilokasi, sedikitnya 100an wartawan yang berunit di Polda Sumut menerima bantuan tali asih tersebut secara tertib dan penuh hikmat.(ceria)

Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.