Pospera Kota Medan Mendorong Partisipasi Memilih

 




MEDAN,(SHR)– Pilkada kali ini sangat berbeda dengan pilkada-pilkada sebelumnya, karena dilaksanakan di tengah pandemi Covid-19. Banyak warga yang enggan ke TPS.


Pospera Kota Medan memandang perlu untuk mendorong partisipasi pemilih.


Pospera menyemangati masyarakat pemilih dengan menyediakan sarapan dan jus secara gratis bagi warga pemilih yang disediakan di sekretariat Pospera PAC Medan Selayang.


Pospera berharap para pemilih sehat dan bersemangat untuk mencoblos di TPS. Pospera mengatakan bahwa selama mematuhi seluruh aturan protokol kesehatan pemilih tidak perlu takut untuk menggunakan hak pilihnya.


“Sebab satu suara itu berharga. Bila tidak.memilih hari ini, harus menunggu 3,5 tahun ke depan untuk sebuah perubahan di Kota Medan,” ujar Ketua Pospera Kota Medan, Sri RM Sinanungkalit.


Ketua umum Pospera Indonesia, Mustar Bona Ventura Manurung juga turut sarapan pagi bersama para pemilih.


“Jangan golput. Kawal supaya tidak ada kecurangan di TPS, Jangan ada suara yang hilang dan dicuri,” kata Mustar.(ceria)


Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.