Wakil Wali Kota Ajak Yonkav 6/Naga Karimata Hadiri Perayaan Hut Ke 65 Batalyon Kaveleri




Medan, (SHR) Wali Kota Medan, Drs. H. T. Dzulmi Eldin, S.M.Si.,M.H diwakili Wakil Wali Kota Medan, Ir. H. Akhyar Nasution, M.Si menghadiri perayaan HUT ke 65 Batalyon Kaveleri 6/Naga di Wisma Benteng, Jalan Kapten Maulana Lubis Medan, Sabtu (24/8) malam. Perayaan HUT dibuka dengan pertunjukan barongsai yang dibawakan sejumlah prajurit Batalyon Kaveleri secara memukau.
Selain Wakil Wali Kota, sejumlah tamu undangan lain diantaranya unsur Forkopimda Kota Medan, tokoh pemuda dan tokoh masyarakat juga turut hadir dalam kesempatan tersebut. Sebelum berlangsung, acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan doa. Melalui momentun perayaan ini, diharapkan seluruh prajurit Batalyon Kaveleri 6/Naga Karimata dapat semakin meningkatkan soliditas antar prajurit.
Komandan Batalyon Kaveleri 6/Naga Karimata Mayor Kav Jackie Yudhantara mengatakan perayaan HUT ini sekaligus menjadi peringatan untuk mengevaluasi diri sehingga mampu berkontribusi untuk memajukan satuan Batalyon Kaveleri 6/Naga Karimata agar dapat menjadi lebih baik dan berjaya lagi di masa yang akan datang.
"Momentum ini mari kita jadikan bahan untuk melakukan evaluasi demi kemajuan dan kejayaan satuan. Selain itu, hendaknya kita semua dapat semakin meningkatkan kualitas dan profesionalitas dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab agar kita dapat menjadi prajurit yang berdedikasi bagi NKRI," kata Mayor Kav Jackie.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Medan, Ir. H. Akhyar Nasution, M.Si berharap kepada Batalyon Kaveleri 6/Naga Karimata untuk terus menjaga sinergitas dan hubungan baik dengan semua stakeholder khususnya Pemko Medan. Hal ini bertujuan demi menjaga dan menciptakan kenyamanan dan kekondusifan ibukota Provinsi Sumut.
"Kami (Pemko Medan) ucapkan selamat atas perayaan HUT ke-65 Batalyon Kaveleri 6/Naga Karimata. Semoga semakin solid dan terus bersinergi dengan Pemko Medan dalam berkontribusi menjaga, menciptakan dan merawat khebinekaan di Medan Rumah Kita. Semoga jaya selalu," kata Wakil Wali Kota.
Selain perayaan HUT ke 65 Batalyon Kaveleri 6/Naga Karimata, acara tersebut juga sekaligus merayakan HUT Bankom Naga Karimata ke 22. Acara berlangsung dalam suasana penuh kekeluargaan dan keakraban. Sejumlah hiburan dan lucky draw juga turut menambah kemeriahan perayaan tersebut.(ceria)

Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.