Bergandengan Kapal Tongkang Ajamu Dan Tag Boat Bandar Oli I Tenggelam Melintang Di..

 Foto : Surya 


Belawan, Lalu lalang kapal yang melintas ke paluh Kurau dan ke Dock KDM terhambat. Pasalnya kapal Tongkang Ajamu Dan Tag Boat Bandar Oli I milik PTPN-IV yang tenggelam hanyut melintang di perairan alur Sicanang (tak jauh dari PLTU-red). Sabtu ( 29/9/2018 ).
Pemilik kapal tongkang Ajamu PTPN-IV tak peduli dengan keberadaan kapal yang sudah jadi besi tua itu. Perawatan kapal tidak dilakukan pihak PTPN-IV, akibatnya kapal tongkang Ajamu tidak dapat dioperasikan.

Selama ini, TB Bandar Oli 1 dan Tongkang Ajamu ditambat di kawasan hutan bakau Sicanang yang tak jauh dari PLTU Sicanang Belawan. Saat ini kapal Ajamu milik PTPN-IV yang asing dari perawatan dan tidak lagi dioperasikan tersebut penghambat lalu lelang kapal-kapal lainnya. Sebelumnya kapal Tongkang Ajamu  milik PTP -lV mengalami kebocoran dan tengelam.

Kronologis hanyutnya kapal tongkang Ajamu berserta TB Bandar Oil I dikarenakan pasang air laut  malam sangat tinggi dan tempat tambat tali ikat Kapal TB. Bandar Oil 1 bersama Tongkang Ajamu tidak kuat menahan arus, akibatnya tali tambat putus dan hanyut melintang di alur Sicanang PLTU.

Petugas jaga malam kapal Tongkang Bahtera Gondo ketika dikonfirmasi menyebutkan kalau kapal tongkang Ajamu dan TB. Bandar Oil 1 hanyut pada pagi dini hari. “Hanyutnya Tongkan Ajamu dan TB. Bandar Oil 1 itu pukul 05.30 wib”. Kata Gondo.

Arus surut kencang kali bang lanjut Gondo, jadi tali tambat Tongkang dan Tag boat itu tidak kuat ikatannya di hutan bakau itu, jadi hanyut dan melintang. Kapal Tongkang itu sudah lama bocor dan tenggelam. Kami takut Tongkang Ajamu dan TB. Bandar Oli 1 hantam kapal yang saya jaga. Ucap Gondo.

Hanyutnya Tongkang Ajamu dan TB. Bandar Oil 1 di Alur Sicanang diharapkan pada Instansi terkait Syahbandar maupun Pelindo l segera melakukan tindakan cepat, kapal Ajamu milik PTPN-IV diharapkan dapat digeser ke tempat yang aman sehingga tidak membahayakan kapal kapal yang melintas maupun nelayan nelayan tradisional. (Surya/Ariel)
Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.