Kapolda Lantik Kombes Pol Hendri Marpaung Sebagai Direktur Resnarkoba



MEDAN, (SHR)  - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Utara, Irjen Pol Paulus Waterpauw memimpin upacara serah terima jabatan Direktur Reserse Narkoba (Resnarkoba) dari Kombes Pol Edy Iswanto kepada Kombes Pol Hendri Marpaung di Aula Tribrata Mapolda Sumut, Senin (14/8/2017).
Paulus menyebutkan pergantian pejabat di lingkungan Polda Sumut merupakan sesuatu yang wajar dan sebagai kebutuhan organisasi demi memberikan penyegaran dan pengembangan karir anggota Polri.
"Saya ucapkan terima kasih kepada pejabat sebelumnya yng telah bertugas dengan baik selama satu tahun lebih sebagai Dirresnarkoba. Kepada pejabat yang baru diharapkan mampu melanjutkan terobosan kreatif dan keberhasilan pejabat sebelumnya," kata Paulus.
Paulus juga menekankan kepada Kombes Hendri untuk dapat memberantas narkoba yang peredarannya sangat tinggi dan masif tanpa memandang usia serta status sosial.
"Kondisi ini tentunya sangat mengkhawatirkan keadaan kita sebagai warga negara dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara," sebutnya.
Maka, Paulus meminta kepada pejabat Dirresnarkoba untuk segera menyusun langkah-langkah konkrit agar dapat menindak tegas para bandar dan pengedar narkoba di Sumut.(ceria)
Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.