AKP Martualesi Sitepu Melaksanakan Minggu Berkat


DeliSerdang,SHR- Kapolsek Kutalimbaru AKP Martualesi Sitepu bersama personil Polsek Kutalimbaru melaksanakan blusukan. Kegiatan yang dinamakan Minggu Berkat tersebut, berlangsung Minggu (06/08 ).
Kegiatan yang dilaksanakan berupa blusukan, ibadah bersama dan sosialisasi Penyalah gunaan narkoba. Kegiatan diikuti Badan Jemaat Pondok Mencirim, hadir di antaranya Pt Antonius Tarigan, Pt Terus Malem Ginting, Dk Afriandi Sembiring, Dk E Soliana Br Sitepu serta warga jemaat Gereja GBKP Sei Mencirim yg hadir sekitar 30 Orang.
Kegiatan diawali dengan ibadah bersama, selanjutnya sosialisasi penyalahgunaan narkoba oleh Kapolsek Kutalimbaru. Secara garis besar Kapolsek menjelaskan peredaran narkoba di Sei Mencirim sangat marak padahal narkoba sumber segala kejahatan, peredaran narkoba tidak memandang status sosial, umur, profesi dan jenis kelamin. Bahkan, katanya, narkoba merusak syaraf dan kesehatan serta membuat hilang atau menurunnya tingkat kesadaran dan membuat ketergantungan.
Peredaran narkoba harus kita perangi secara tuntas dan berkesinambungan, anak-anak Tuhan tidak bisa lagi berpikir bukan keluarga bukan siapa siapaku yang terlibat, karena jaminan itu tidak akan berlaku selamanya karena kalau sekarang bapak-ibu berpikir demikian, besok lusa anak-cucu kita tidak akan bisa kita jamin," ujar Kapolsek Kutalimbaru AKP Martualesi Sitepu.
Dalam kesempatan itu, Kapolsek Kutalimbaru AKP Martualesi Sitepu menyampaikan memberantas narkoba di Sei Mencirim diperlukan kepedulian bersama. Karenanya Kapolsek mengajak saling bahu membahu, tolong menolong dan menjadi mitra yang baik untuk polisi dengan memberikan infromasi yang akurat.
Jangan terprovokasi jika ada penggrebekan dengan pengalihan issu dari kelompok pengedar yang berteriak rampok, maling, bakar karena beberapa kali penggrebekan di Sei Mencirim warga malah menghalangi penangkapan," ungkap Kapolsek Kutalimbaru AKP Martualesi Sitepu.( Leo )
Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.