Universitas Methodist Wisuda 684 Lulusan


Medan,SHR- Universitas Methodist Indonesia (UMI) mewisuda 684 mahasiswa program diploma dan sarjana yang lulus tahun akademik 2017 - 2018, di Convention Hall Hotel Danau Toba Jalan Imam Bonjol Medan, Kamis (27/7 ).Proses wisuda tersebut dipimpin oleh Rektor UMI Pantas Simanjuntak.
Rektor UMI, Pantas Simanjuntak Saat Mewisuda Mahasiswi
Hadir pada wisuda itu para wakil rektor, senat, dekan, kepala prodi dan fungsionaris di lingkungan UMI. Selain itu, pimpinan GMI Bishop Darwis Manurung, organ pengurus YP-GMI Wilayah I, Koordinator Kopertis Wilayah I Sumut-Aceh, pimpinan instansi pemerintah dan swasta.
Rektor UMI, Pantas Simanjuntak mengungkapkan, wisuda merupakan pertanda bahwa seseorang telah berhasil menyelesaikan studi dari dunia perguruan tinggi. Oleh karenanya, patut disyukuri dan dirayakan atas keberhasilan yang sudah diraih.
Namun demikian, jangan cepat merasa puas setelah meraih gelar diploma dan sarjana. Sebab, perjuangan masih panjang sebagai konsekuensi gelar yang diperoleh dan menuntut dapat mengaplikasikan ilmu pengetahuan yang didapat di bangku kuliah.
“Kemampuan akademik yang dimiliki saat ini sudah barang tentu harus dapat bekerja secara profresional, bekerja sama dan berkomunikasi dengan baik. Tak hanya itu, memiliki komitmen, mampu memberikan sumbangsih pemikiran, kajian ilmiah, terobosan baru dan membantu memecahkan masalah. Dengan kata lain, sebagai agen perubahan dan agen pembaharuan,” ungkap rektor.
Diutarakannya, tantangan yang dihadapi masyarakat saat ini lebih berat dan kompleks dalam upaya meningkatkan kesejahteraan. Hal ini juga seiring masuknya era pasar bebas, yang menuntut mampu bersaing secara global. Untuk itu, kehadiran wisudawan di tengah masyarakat dapat memberikan inspirasi baru dan pencerahan.
Lebih lanjut rektor mengatakan, dalam menyikapi kemajuan IPTEK yang berkembang pesat, UMI terus mengikuti perkembangan dunia pendidikan tinggi. Hal yang dilakukan yaitu meningkatkan mutu pendidikan dosen, sarana dan prasarana serta membuka kerja sama seluas-luasnya dengan instansi pemerintah maupun swasta.
“UMI sedang mempersiapkan reakreditasi institusi ke BAN-PT. Diharapkan, nantinya nilai reakreditasi dapat meningkat menjadi lebih baik lagi,” sebutnya.
Ketua Panitia Penyelenggara Wisuda UMI Periode I 2017, Jones Simatupang menyebutkan 684 wisudawan/i yang dilantik ini merupakan lulusan 5 fakultas.
Antara lain, Fakultas Sastra 36 orang, Fakultas Kedokteran 187 orang (66 sarjana kedokteran 66 dan 121 profesi dokter), Fakultas Pertanian 108 orang, Fakultas Ekonomi 291 orang (Manajemen (S1) 106, Akuntansi (S1) 158 orang, Manajemen Informatika (D3) 14 orang, Manajemen Komputer Akuntansi (D3) 13 orang) dan Fakultas Ilmu Komputer 62 orang (Teknik Informatika 43 orang dan Sistem Informasi 19 orang).( BRS )
Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.