Giliran Sekretariat Gema Prodem Digerebek Polrestabes



MEDAN, (SHR)  - Polrestabes Medan kembali melakukan penggerebekan dan penggeledahan terhadap sekretarian aktivis mahasiswa di Jl Rebab, Pasar II, Padang Bulan, Sumatera Utara. Kali ini, polisi 'mengacak-acak' Sekretariat Gerakan Mahasiswa Pro Demokrasi.Dari informasi diperoleh SwaraHatiRakyat.Com, penggeledahan ini masih terkait dengan kerusuhan saat aksi Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang dilakukan Konsolidasi Gerakan Mahasiswa Sumut. Dalam penggerebekan ini, enam orang mahasiswa diamankan,"Menurut informasi yang kami peroleh, penggeledahan dan penangkapan enam orang mahasiswa ini berlangsung dinihari sekitar pukul 03.30 WIB. Tidak tahu pasti kenapa polisi menangkap rekan-rekan mahasiswa," kata Tim Hukum Koalisi Rakyat Anti Kriminalisasi (KORAK) Sumut, Ronald Syafriansyah, Selasa (9/5/2017).Ronald mengatakan, dari penuturan sejumlah rekan-rekan aktivis, penggeledahan dan penangkapan tanpa disertai surat dokumen yang sah. Saat penggeledahan, sempat terjadi adu mulut antara para aktivis dengan petugas kepolisian."Petugas yang datang sekitar 15 orang. Ketika tiba di Sekretariat Gema Prodem, rekan-rekan mahasiswa yang tengah beristirahat dipaksa jongkok, lalu HP nya diperiksa," ungkap Ronald,Sampai saat ini, tidak diketahui secara pasti apa alasan penangkapan ini. Menurut petugas yang datang, penangkapan hanya didasari dari foto saat aksi Hardiknas kemarin.
"Sempat terjadi pemukulan pada mahasiswa yang ada di sekretariat itu. Keenam rekan-rekan mahasiswa itu dibawa dengan menggunakan mobil Avanza," kata Staff advokasi KontraS Sumut ini.(SS)

Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.