Digugat Karena Pecat Pengurus LPA Sepihak, Ini Kata Miswardi Batubara



MEDAN, (SHR)  - Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kota Medan yang dipimpin Miswardi Batubara akan menjalani sidang gugatan pada Pengadilan Negeri (PN) Medan.
Alasan digugatnya LPA Kota Medan yakni terkait adanya dugaan tindakan semena-mena Miswardi Batubara dengan melakukan tindak pemecatan berupa mengeluarkan sejumlah pengurus secara sepihak.
Adapun gugatan yang dilayangkan mantan Sekretaris Jendral LPA Kota Medan, Prabudi ini telah terdaftar di PN Medan dengan No.157/PDT6/2017/PN Medan. Tanggal 15 Maret 2017.
Kecelakaan antara Toyota Innova dan Taksi Nice Trans ini terjadi di Jalan Sutomo depan Apotek Simalungun, Kelurahan Proklamasi, Kecamatan Siantar Barat, Sabtu (18/3/2017). (SwaraHatiRakyat) Menanggapi gugatan tersebut, Miswardi angkat bicara. Ia merasa keberatan jika pemecatan itu dikatakan secara sepihak.Ia mengakui, terjadi kekisruhan di tubuh LPA Kota Medan berupa jalinan kerja sama yang tidak harmonis, sehingga digelarnya rapat pleno. "Kalau dikatakan sepihak, itu menurut saya kuran pas. Karena memang mekanisme dari awal, itu memang sudah sesuai rapat dan itu bukan kehendak saya. Berawal dari ketidakcocokan, komunikasi tidak lancar kemudian diadakan sesuai permintaan rapat pleno," kata Miswardi kepada Tribun-Medan.com via selular, Minggu (19/3/2017).Setelah surat undangan rapat pleno disebar kepada sejumlah pengurus baik melalui surat resmi dan melalui aplikasi WhatsApp, namun lima pengurus yang telah dipecat tersebut tidak mengindahkannya."Diundang kemudian tidak ada yang datang, termasuk Prabudi sendiri dan kawan-kawan yang lainnya. Saya tidak tahu alasannya kenapa tidak datang, baik secara tertulis dan lisan sudah kita undang. Jadi ya begitulah, dan itu keputusan rapat yang didapat, jadi bukan sepihak. Hasil rapat itu terbit SK dan kepengurusan yang baru dengan tidak menyertakan lagi nama-nama mereka," terangnya.
Selain Ketua LPA Kota Medan, pihaknya turut juga menggugat Ketua LPA Sumut dan Ketua Umum Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Pusat, Arist Merdeka Sirait.(ceria)
Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.