Diduga Bocor, Penggerebekan Judi Samkwan Nihil Hasil


Medan, (SHR)  – Tim Gabungan, Polres KP3 Belawan, Polisi Militer TNI Angkatan Laut (POM AL), Polisi Militer TNI Angkatan Darat (POM AD) dan Unit Krimum Polda Sumut melakukan penggerebekan didua lokasi judi yang berbeda, yang berada di Pasar VII Marelan dan Gabion Belawan, Rabu (15/3/2017).
Sedikitnya 70 personil gabungan yang dikerahkan dalam penggerebekan itu terlihat kecewa karena lokasi penggerebekan udah kosong, petugas tidak berhasil mengamankan barang bukti berikut tersangkanya dari lokasi judi yang diduga beromset ratusan juta rupiah per hari itu. Kuat dugaan informasi penggerebekan tersebut telah bocor jelas, Yemmi. Kamis (16/3) siang
Lanjut Kapolres KP3 Belawan AKBP Yemmi Mandagi SIK kepada wartawan membenarkan penggerebekan di dua lokasi judi tersebut.”Penggerebekan dilakukan berdasarkan informasi dari masyarakat. Kita (Polres KP3 Belawan) yang dibekap Polda Sumut dan bekerjasama dengan POM TNI AL dan POM TNI AD mengerahkan sebanyak 70 personil untuk melakukan penggerebekan tersebut,” ulang Yemmi.
Namun, lanjut Yemmi, pihaknya tidak berhasil mengamankan barang bukti berikut tersangkanya dari lokasi perjudian tersebut. “Diduga penggerebekan yang kita lakukan sudah bocor, sehingga kita tidak berhasil mengamankan barang bukti berikut tersangkanya,” beber Yemmi.
Diberitakan sebelumnya, lokasi judi di Jalan Veteran, Pasar VII, Desa Manunggal, Kecamatan Labuhan Deli, Kabupaten Deliserdang dan di Gabion Belawn ini dikabarkan sudah beroperasi kembali. Tak tanggung-tanggung judi yang disebut-sebut dikelola oleh bandarnya berinisial Ak tersebut buka hingga subuh.
“Kalau judi yang di pasar VII Marelan itu, semua warga disini tau, pengelolah (bandar) berinisial Ak. Setiap hari ramai dikunjungi para pemain, ada yang naik mobil, sepeda motor. Permainan tersebut dibuka dari sore hari hingga subuh,” ujar sumber salah seorang warga yang tak bersedia menyebutkan nama.
Sumber juga meyakini bandarnya diduga sudah memberi upeti kepada aparat terkait, sehingga lokasi judi tersebut terkesan aman dan terkendali, tak tersentuh hukum sedikitpun. “Walau buka secara terang-terangan mana bisa digerebek. Kan si Ak itu sudah memberi setoran kepada para oknum berwenang,” beber sumber.
Dari sejumlah informasi menyebutkan, lokasi judi beratap rumbia dan berdinding tepas tersebut menyiapkan segala jenis permainan, tidak hanya judi dadu guncang (samkwan) ada juga yang namanya judi baccarat, dan lain sebagainya.
Para pemain yang datang juga disebut-sebut dari luar daerah. Mereka datang naik mobil dan sepeda motor, yang terparkir rapi dilahan berukuran kira-kira 100×100 Meter persegi. Tidak hanya sampai disitu saja, para pemain yang memasuki lokasi tersebut pun harus membayar hingga puluhan ribu rupiah per orang.(ceria)
Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.